PENGERTIAN IT GOVERNANCE:
IT governance diartikan sebagai struktur dari hubungan dan proses yang mengarahkan dan mengatur organisasi dalam rangka mencapai tujuannya dengan memberikan nilai tambah dari pemanfaatan teknologi informasi sambil menyeimbangkan risiko dibandingkan dengan hasil yang diberikan oleh teknologi informasi dan prosesnya.
IT governance merupakan satu kesatuan dengan sukses dari enterprise governance melalui pen-ingkatan dalam efektivitas dan efisiensi dalam proses perusahaan yang berhubungan. IT governance menyediakan struktur yang menghubungkan proses TI, sumber daya TI dan informasi bagi strategi dan tujuan perusahaan.
Lebih jauh lagi IT governance menggabungkan good (best) practice dari perencanaan dan pengorganisasian TI, pembangunan dan pengimplemantasian, delivery dan support, serta memonitor kinerja TI untuk memastikan kalau informasi perusahaan dan teknologi yang berhubungan mendukung tujuan bisnis perusahaan.
v ASPEK DAN CONTOHNYA
- Penyelarasan Strategis (Strategic Alignment)
Memfokuskan kepastian terhadap keterkaitan antara strategi bisnis dan TI serta penyelarasan antara operasional TI dengan bisnis.
- Penyampaian Nilai (Value Delivery)
Mencakup hal-hal yang terkait dengan penyampaian nilai yang memastikan bahwa TI memenuhi manfaat yang dijanjikan dengan memfokuskan pada pengoptimalan biaya dan pembuktian nilai hakiki akan keberadaan TI.
- Pengelolaan Sumber Daya (Resource Management)
Berkaitan dengan pengoptimalan investasi yang dilakukan dan pengelolaan secara tepat dari sumber daya TI yang kritis mencakup : aplikasi, informasi, infrastruktur dan Sumber Daya Manusia (SDM). Isu kunci area ini berhubungan dengan pengoptimalan pengetahuan dan infrastruktur.
- Pengelolaan Resiko (Risk Management)
Membutuhkan kepekaan akan resiko oleh manajemen senior, pemahaman yang jelas akan perhatian perusahaan terhadap keberadaan resiko, pemahaman kebutuhan akan kepatutan, transparansi akan resiko yang signifikan terhadap proses bisnis perusahaan dan tanggung jawab pengelolaan resiko ke dalam organisasi itu sendiri.
- Pengukuran Kinerja (Performance Measurement)
Penelusuran dan pengawasan implementasi dari strategi, pemenuhan proyek yang berjalan, penggunaan sumber daya, kinerja proses dan penyampaian layanan dengan menggunakan kerangka kerja seperti Balanced Scorecard yang menerjemahkan strategi ke dalam tindakan untuk mencapai tujuan terukur dibandingkan dengan akuntansi konvensional.
v LANGKAH – LANGKAH AUDITING IT GOVERNANCE
Audit Procedures
Rincian untuk memperoleh bukti audit yang cukup tepat dengan melakukan pengecekan ulang atau observasi, apakah sudah sesuai dengan prosedur sistem audit. Contohnya dengan melakukan pengecekan pada area-area terkait, sebagai berikut:
a a) Construction
Melakukan pengecekan pada bangunan apakah sudah terjamin kokoh dan pemilihan ruangan atau penempatan computer center (yang lebih baik ditempatkan di lantai atas), serta apakah instalasi listrik sudah dipasang dengan baik agar tidak terjadi korsleting atau listrik putus pada saat melakukan proses pada server .
b) Access
Melakukan pengecekan pada alat tapping kartu, apakah alat tersebut sudah dapat bekerja dengan baik dan tidak terjadi kerusakan, atau keberadaan CCTV yang berfungsi dengan baik.
c) Air Conditioning
Melakukan pengecekan pada suhu pendingin, apakah sudah sesuai dengan kebutuhan suhu yang dibutuhkan oleh komputer agar tidak terjadi error.
d) Fire Suppression
Melakukan pengecekan pada tabung alat pemadam kebakaran, apakah tabung masih terisi dan dapat digunakan jika terjadi kebakaran. Dan melakukan pengecekan pada alarm kebakaran, apakah alarm berfungsi dengan baik jika ada tanda-tanda terjadi kebakaran.
e) Fault tolerance
Melakukan pengecekan pada cara-cara mengatasi toleransi kesalahan, apakah data yang diduplikat sudah terduplikasi dan tersimpan dengan baik pada server yang lainnya. Dan melakukan pengecekan pada alat UPS apakah baterai pada UPS masih dapat menyimpan energi listrik yang digunakan pada saat terjadi pemadaman listrik.
f) Asuransi
Melakukan pendaftaran asuransi pada data server agar jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, maka tidak terlalu merugikan perusahaan, serta dicek apakah asuransi tersebut diperpanjang tiap tahunnya.
v Audit IT pada domain EDM (Evaluate, Direct, and Monitor)
Proses tata kelola EDM berurusan dengan tujuan stakeholder dalam melakukan penilaian, optimasi risiko dan sumber daya, mencakup praktek dan kegiatan yang bertujuan untuk mengevaluasi pilihan strategis, memberikan arahan kepada IT dan pemantauan hasilnya.
Audit IT pada domain APO (Align, Plan, and Organise)
Proses manajemen APO memberikan arah untuk penyampaian solusi (BAI) dan penyediaan layanan dan dukungan (DSS). Domain ini mencakup strategi dan taktik, dan identifikasi cara terbaik agar IT dapat berkontribusi pada pencapaian tujuan bisnis.
Audit IT pada domain BAI (Build, Acquire, and Implement)
Proses manajemen BAI memberikan solusi dan mengimplementasikannya sehingga berubah menjadi layanan. Untuk mewujudkan strategi IT, solusi IT perlu diidentifikas ikan, dikembangkan, serta diimplementasikan dan di integrasikan ke dalam proses bisnis. Perubahan dan pemeliharaan sistem yang ada juga tercakup dalam domain ini, untuk memastikan bahwa solusi dapat memenuhi tujuan bisnis.
Audit IT pada domain DSS (Deliver, Service, and Support)
Proses manajemen DSS menyampaikan solusi yang dapat digunakan bagi pengguna akhir. Domain ini berkaitan dengan penyampaian dan dukungan layanan aktual yang dibutuhkan, yang meliputi pelayanan serta pengelolaan keamanan dan keberlangsungan dukungan layanan bagi pengguna, dan manajemen data dan fasilitas operasional.
Audit IT pada domain MEA (Monitor, Evaluate, Assess)
Proses manajemen MEA memonitor semua proses untuk memastikan bahwa pengarahan yang disediakan domain yang sebelumnya diikuti. Semua proses IT perlu dinilai secara teratur dari waktu ke waktu untuk mengontrol kualitas dan kepatuhannya. Domain ini merujuk pada manajemen kinerja, pemantauan pengendalian internal, kepatuhan terhadap peraturan dan tata kelola.